Sinopsis Indo
Film ini berkisah mengenai keganjilan yang melanda sebuah kota bernama Ogden Marsh, Iowa. Penduduk kota itu tiba-tiba bertingkah aneh. Mereka seperti seorang psikopat dengan tendensi ingin membunuh dan melakukan pengrusakan. Sherif kota tersebut, David (Timothy Olyphant), menemukan beberapa kasus pembunuhan yang dilakukan oleh penduduk kotanya. Istri David yang kebetulan seorang dokter, Judy (Radha Mitchell), tidak bisa mendeteksi tingkah aneh yang dilakukan salah satu penduduk yang mengunci dan membakar anak dan istrinya hidup-hidup di dalam rumah.
Keadaan semakin rumit saat pemerintah negara bagian mengambil alih kota tersebut. Penduduk harus melewati pemeriksaan ketat. Dalam pemeriksaan tersebut, David dan Judy sempat terpisah. David pun memutuskan untuk melarikan diri dari evakuasi tersebut dan menyelamatkan istrinya. Bersama asistennya, Rusell (Joe Anderson), dan Judy, David bersembunyi di dalam kota yang sudah hancur akibat pengrusakan yang dilakukan penduduk yang terjangkit virus yang belakangan diketahui bernama “Trixie”. Berhasilkah ketiganya menyelamatkan diri dan keluar dari kota tersebut? Dari mana asal virus yang menjangkiti hampir separuh penduduk kota?
No comments:
Post a Comment